Friday, December 21, 2012

Sekilas mengenai BB OS


Sistem operasi BlackBerry
Perusahan telekomunikasi asal Canada, Reserch in Motion (RIM), mengembangkan perangkat komunikasi bergerak. Awalnya produk mereka adalah memproduksi dan layanan penyeranta (Pager) dua arah, namun dalam
perkembangannya perusahaan ini membuat terobosan baru dengan menciptakan pearangkat Blackberry yang terkenal dengan layanan push-email, dan sekarang blackberry berubah menjadi smartphone yang memiliki berbagai fungsi seperti, GPS, internet mobile, serta dapat mengakses Wi-FI. RIM sebagai developer untuk sistem operasi blackberry telah mengeluarkan sistem operasi baru dengan salah satu aplikasi yang tertanam didalamnya adalah Document to Go versi trial buatan DataViz, suatu aplikasi yang memiliki fungsi officeseperti Word to Go, Presenter to Go yang otomatis memiliki Sheet to Go sebagai aplikasi Spreadsheet.



Kelebihan : Home screen tersaji dalam tiga bagian. Dua bagian atas menyajikan setting mobile phone dan updateberita di layar layar. Pada sisi bawah layarterdapat menu-menu yang dapat dibuka. Menu ini berisi semua aplikasi yang terbagi dalam lima kategori. Setiap icon bisa dengan cepat digunakan dan dikelompokkan pada folder. Sistem Blackberry juga mendukung tranfer data-data multimedia secara mudah melalui WLAN dan PC ke smartphone. Aspek bisnis smartphone RIM ini terlihat pada serangkaian fasilitas keamanan pada sistemnya. Fasilitas enkripsi data dan smartcard untuk kebutuhan seperti e-mail juga tidak ketinggalan.

Kelemahan : Pengguna aplikasi kurang intuitif. Akibatnya beberapa konfigurasi ada yang harus melalui layar sentuh dan lainnya dilakukan melalui tombol menu. Kehadiran trackpad pada Blackberry Torch 9800 semakin mempermudah pengguna dalam “bermanuver ” pada setiap baagian interfacedi layar. Meskipun demikian, beberapa menunya justru menjadi rumit dan berkesan mubazir. RIM seperti harus terus menyempurnakan mekanisme input antara input di layar dan slider QWERTY keyboard-nya agar lebih selaras.

sumber1
sumber2

No comments:

Post a Comment